Site hosted by Angelfire.com: Build your free website today!
undefined
undefined

 

 

 

Cinta . . .

Tidak pernah ada yang mengerti

Apakah cinta itu

Darimana datangnya

Penuh dengan misteri

 

 

Namun Cinta . . .

Selalu datang cepat

Kadang terlambat

Inilah takdir

 

 

Kita kadang bertanya

Kenapa dia tidak menjadi milikku

Kenapa dia menjadi milik yang lain

Kenapa . . .

 

 

Kita sering meneriakkan

Kepedihan hati yang kosong

Seakan-akan kehilangan

Padahal tidak pernah memiliki

 

 

Ingatlah suatu hal

Bahwa cinta tidak harus memiliki

Kita menginginkan hati

Bukan tubuh

 

 

Asalkan engkau bahagia

Kehilanganpun tidak sakit

Senyummu akan membekas di hatiku

Menjadi simbol cinta kepadamu

 

 

Akhirnya . . .

Engkau sudah berbahagia

Kini dapat kurasakan

Seandainya kita lebih cepat berjumpa

Kitalah yang berbahagia

 

 

 

MR. APR

Di persembahkan untuk orang yang terlambat saya jumpai, saya cintai dan saya ungkapkan perasaan hati ini.